Sejak dulu ,masyarakat indonesia menggunakan obat - obat tradisional untuk menyembuhkan penyakit..Obat - Obat tradisional itu sebagian ada yang dari bumbu - bumbu dapur.zaman kuno dulu bumbu - bumbu dapur berperan penting dalam upacara keagamaan dan medis. Saat ini,kita lebih banyak memanfaatkan sebagian bumbu untuk menyedapkan masakan.Berikut ,beberapa bumbu berkhasiat obat yang sering kita gunakan.
KUNYIT
Kunyit sudah digunakan selama berabad-abad oleh tabib cina dan India untuk menyembuhkan infeksi dan bisul.Kunyit yang sudah diseduh dengan susu digunakan sebagai obat pilek.Kini kunyit digunakan sebagai tonik untuk liver dan pencernaan,serta sebagai diuretik.Menurut para ahli,kunyit juga bisa mencegah kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas yang sering menyebabkan timbulnya kanker.
CENGKEH
cengkeh merupakan kuncup bunga dari sejenis pohon yang berasal dari La Reunion,Mauritis dan India.Pernah sangat dihargai para dokter gigi yang dimasukkan ke dalam gigi berlubang untuk meredakan rasa sakit dan mencegah infeksi,Cengkeh juga Merupakan anestetik alami dan membantu meredakan gas di dalam saluran cerna
Kayu Manis
Kayu manis sudah digunakan di Cina selama beribu-ribu tahun.Kini,kayu manis terbukti mengandung zat - zat yang bisa menstimulir paru dan darah.kayu manis dikatakan bisa memerangi rasa lelah,kurang nafsu makan, dan memulihkan stamina orang yang baru sembuh sakit.juga sangat efektif dalam mencegah flu dan pilek.Orang -orang perancis minum wine kayu manis panas sebagai obat anti flu.Tak diragukan lagi ,Kayu manis kjuga mengandung zat - zat tonik untuk jantung dan pernapasan.
JAHE
Jahe berasal dari india,Sri langka dan Jamaica.Sudah dipergunakan sebagai obat sejak zaman kuno.Selain itu ,jahe juga dinyatakan sebagai aphrodisiac-zat perangsang nafsu berahi.Jahe juga dikatakan bisa menurunkan kolesterol dan merupakan zat anti radang yang efektif.Selain itu,jahe juga membantu mengatasi pilek.
KETUMBAR
Baik biji maupun daunnya bisa digunakan,tapi punya citra rasa yang sangat berbeda.Daun ketumbar segar mengeluarkan aroma yang dapat menimbulkan rasa Kantuk.Hippocrates menggunakan zat antipasmodic dari ketumbar untuk mengatasi epilepsi,memudahkan tidur,meredakan rasa sakit peranakan,dan membantu pembuahan sel telur.menggigit ketumbar juga bisa mengatasi bau mulut lo...
SEKIAN INFO HARI INI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar